4 Rekomendasi Game Bubble shooter terbaik

Game Bubble shooter

Salah satu game yang cukup mudah adalah bubble shooter. Game yang satu ini bukan hanya digemari oleh anak-anak, tapi juga oleh orang dewasa. Mudah dan bikin sulit berhenti bermain adalah deskripsi yang tepat untuk menggambarkan game tersebut.

Bubble Shooter sendiri merupakan game arcade klasik yang sudah ada sejak awal tahun 1990-an. Game yang satu ini memang termasuk tidak berkembang banyak selama bertahun-tahun, tetapi ada banyak klon dan spin-off.  Meskipun  perkembangannya cukup minim, tapi, banyak orang menemukan kesenangan dalam memainkan game ini. ada beberapa rekomendasi game bubble shooter untuk kamu. berikut ulasannya.

4 Game Bubble shooter terbaik

Game berikut ini menjadi yang terbaik untuk game dengan tema serupa. Cara memainkannya pun mudah, cocok sekali untuk kamu yang sedang mencari permainan yang tak butuh memeras otak

1. Bubble Shooter oleh Ilyon

Ilyon merupakan  pemegang hak franchise Bubble Shooter saat ini. Jadi, ini adalah game resmi Bubble Shooter. Yang menarik adalah game tersebut menawarkan lebih dari 1.800 level, terdapat mode klasik dengan tiga tingkat kesulitan, ada juga mode buta warna untuk tujuan aksesibilitas.

Apalagi, pengguna juga dapat menghapus iklan dengan satu pembelian dalam aplikasi jika pengguna mau.  Hal ini merupakan standar default dalam genre game tersebut.untuk memainkan game, pemain hanya perlu menembak bubble seperti biasa Game yang satu ini juga gratis! Kamu hanya tinggal download dan mainkan!

2. Bubble Shooter 2

Bubble Shooter 2 dari DroidHen merupakan game bubble shooter yang cukup bagus. Yang unik, game ini menggunakan tupai sebagai karakter utama sehingga bermain game ini memiliki sensasi yang cukup berbeda. Game ini semakin menarik dengan adanya berbagai benefit harian yang bisa pemain dapatkan. Nantinya, para pemain juga akan mendapatkan berbagai barang koleksi ketika berhasil menyelesaikan level yang sedang mereka taklukan. Setidaknya ada 500 level dalam game ini. game tersebut juga memiliki grafiknya layak sehingga pemain cukup nyaman ketika menggunakan game ini. apakah kamu siap untuk menaklukan semua level dan memenangkan permainan game ini?

Sama dengan game sebelumnya, game ini juga gratis!

3. Bubble shooter legend

Dapat dikatakan bahwa Bubble Shooter Legend merupakan permainan  penembak gelembung yang khas dengan beberapa tambahan yang apik. Game yang satu ini bahkan hadir dengan lebih dari 700 level, hadir dengan empat kekuatan booster, serta sistem bintang. Yang menarik adalah baik animasi dan soundtrack yang ada di game ini cukup mencolok. Ini tandanya pasar game tersebut memang menargetkan anak-anak, tapi tenang saja orang dewasa juga dapat memainkan game tersebut. Dapat dikatakan bahwa para pengembang game ini memperbarui game secara cukup konsisten dengan lebih banyak level sehingga pemain dapat terus bermain bahkan ketika mereka sudah dapat mencapai akhir.

4. Buggle 2

Buggle 2 merupakan game bubble shooter yang mempertandingkan boneka beruang dengan lebah. Di sini, pemain akan menembak gelembung, menyelesaikan level, dan melanjutkan persaingan saat kamu kembali bermain.

Cerita pada game ini tidak terlalu dalam namun setidaknya itu adalah sesuatu yang lain dari sekadar bermain level demi level sepanjang hari. Beberapa fitur lain yang terdapat pada game ini adalah adanya berbagai booster yang dapat pemain dapatkan untuk kemudian mereka gunakan.

BACA JUGA: Game RPG Android Terbaik yang Wajib Kamu Mainkan!