7 Tips Bermain eFootball 2022 Untuk Pemula : Pahami Teknik Ini !

Epic99.com – Tips bermain eFootball 2022 untuk pemula. Pecinta game sepakbola tentunya tidak asing dengan game pendatang baru yakni eFootball 2022. Game yang satu ini merupakan game sepak bola seri terbaru besutan Konami. Bahkan kabarnya game yang satu ini membawa perbedaan yang cukup signifikan dari seri sebelumnya.

Di dalam game ini nantinya kamu di wajibkan untuk menggunakan Tim Kreatif. Hal tersebut bertujuan untuk bisa bersaing dengan pemain lain agar bisa menjadi juara terbaik. Selain itu, game sepak bola yang satu ini membawa beberapa perubahan dalam segi pertandingan.

Konami sendiri melakukan desain uang dalam game ini menggunakan Unreal Engine. Sehingga memberikan pengalaman dengan menyatukan seluruh konsol, PC, hingga mobile. Untuk bisa memainkannya, pastikan kamu bisa menyusun trik permainannya dengan baik sekaligus menggunakan formasi yang paling seimbang untuk melakukan penyerangan dan pertahanan.

Nah jika kamu belum menentukan trik penting dalam eFootball 2022. Pada artikel kali ini akan di jelaskan mengenai tips bermain eFootball untuk kamu ketahui.

1. Teknik Bertahan

Kamu bisa menggunakan teknik pertahanan yakni dengan membuat blok krusial sekaligus bisa melakukan clearance ketika terjadi sesuatu di depan gawang. Selain itu pastikan juga kamu tidak melakukan tackling dengan tergesa – gesa. Hal tersebut di karenakan pemain lawan akan dengan mudah menghindarinya.

2. Teknik Menyerang

Serangan mematikan yang bisa kamu gunakan dalam permainan ini adalah serangan baik. Hanya saja sebaiknya kamu membangun serangan secara perlahan. Selain itu kamu juga jangan memaksa untuk melakukan serangan dengan cepat. Hal tersebut akan menyebabkan bola lebih mudah di rebut oleh lawan. Kamu juga sebaiknya tidak ragu untuk melakukan passing ke belakang atau bisa juga dengan membawa bola melebar ke pinggir lapangan.

3. Teknik tendangan bebas (Free Kick)

Pastikan kamu bisa menguasai teknik yang satu ini untuk bisa mengubah jalannya permainan. Tendangan Bebas atau Free-kick sendiri merupakan posisi yang bisa kamu dapatkan di area krusial. Kamu bisa mencari sudut di mana kamu merasa bisa melakukan shooting yang lebih akurat.

4. Teknik menggiring bola (Dribbling)

Untuk bisa menggiring bola dengan baik, pastikan kamu mengetahui teknik yang tepat untuk bisa mendapatkan sebuah peluang. Oleh karenanya, pastikan kamu bisa mengutak atik bola dengan seleluasa mungkin. Kamu bisa melakukan latihan menggiring bola sebelum pertandingan berlangsung. Selain itu kamu juga bisa memulainya dengan melewati pemain lawan.

5. Teknik mengoper bola (Umpan Silang)

Sebaiknya untuk kamu bisa menguasai teknik mengoper dengan baik. Melakukan umpan balik akan menghasilkan alur bola yang berjalan lancar menuju sepertiga akhir area musuh. Kamu bisa mencari posisi pemain yang bebas sekaligus pastikan untuk menghindari alur bola yang pelan saat sedang berada dalam jangkauan lawan.

6. Perhatikan kondisi fisik pemain

Tips lainnya yang juga penting untuk diperhatikan adalah dengan melihat kondisi pemain. Dalam hal ini kamu bisa mempertimbangkan kondisi fisik pemain saat akan tanding. Sebaiknya jangan memaksakan pemain yang sedang dalam kondisi kurang baik untuk diajak bertanding. Hal tersebut tentunya akan membuat pemain lebih mudah kelelahan, cedera, dan melakukan kesalahan.

7. Gunakan strategi dan formasi yang sesuai

Agar kamu bisa memainkan permainan eFootball dengan baik, pastikan kamu memahami strategi yang tepat dalam permainannya. Selain itu sebaiknya kamu tidak menempatkan pemain ke dalam posisi yang sebenarnya tidak dikuasai pemain terebut.

Kamu juga bisa menggunakan beberapa formasi yang sering digunakan dalam permainan eFootball 2022 ini yaitu formasi 4-3-3, formasi 4-2-2-2, dan formasi 5-3-2.

Nah itulah beberapa tips dalam bermain eFootball 2022. Untuk kamu yang masih pemula, kamu bisa mengikuti cara di atas agar bisa memainkan permainan ini dengan baik.***