8 Aplikasi Pengembangan Animasi 3D Terbaik untuk PC

Epic99.com – Aplikasi pengembangan animasi 3D. Pekerjaan dalam bidang teknologi tentu sangat di butuhkan saat ini. Selain itu biasanya lowongan pekerjaan yang berhubungan dengan teknologi akan lebih banyak di banding yang lainnya. Salah satunya adalah animator.

Profesi yang satu ini sangat cocok untuk kamu yang suka gambar. Saat ini sudah banyak aplikasi yang memudahkan kamu dalam membuat animasi baik 2D maupun 3D.

Di sana kamu bisa belajar membuat animasi dan mengembangkan kemampuan yang di miliki. Berikut ini beberapa rekomendasi aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk mengembangkan animasi 3D.

1. Autodesk Mudbox

Aplikasi yang menghasilkan teknik pahat dan tekstur. Mudbox merupakan aplikasi keluaran Autodesk yang cukup banyak di kenal para animator 3D. Meskipun penggunaannya terbilang cukup sulit namun kualitas yang di hasilkan akan terbayar dengan tingkat kesulitannya.

Oleh karena itu Mudbox lebih sering di gunakan untuk membuat permodelan karakter 3D dengan tingkatan yang lebih tinggi.

Kunjungi Autodesk Mudbox

2. Autodesk Maya

Menjadi salah satu aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk membuat animasi. Sesuai dengan namanya, Maya merupakan aplikasi besutan Autodesk yang memudahkan kamu terutama untuk permodelan. Di sana kamu bisa berkreasi sebebas mungkin serta penggunannya yang terbilang mudah.

Maya sendiri banyak di gunakan untuk membuat animasi VFX. Di mana kamu bisa menambahkan tulang dengan menggunakan teknik ringging.

Selain itu aplikasi yang satu ini juga bisa mendukung karakter yang kamu buat menjadi bergerak.

Kunjungi Autodesk Maya

3. Autodesk 3Ds Max

Autodesk rupanya tidak hanya memiliki Maya sebagai aplikasi yang memudahkan kamu dalam membuat animasi. 3Ds Max juga menjadi salah satu aplikasi terbaik keluaran Autodesk yang memungkinkan kamu untuk mengembangkan animasi.

Hanya saja 3Ds Max ini terbilang lebih rumit dalam penggunaannya dan lebih sering aplikasi ini di gunakan untuk membuat game.

Kunjungi Autodesk 3Ds Max

4. Cinema 4D

Jika kamu masih pemula, aplikasi ini sangat di anjurkan untuk kamu gunakan. Hal tersebut di karenakan penggunaannya yang tidak terlalu sulit di bandingkan aplikasi serupa lainnya. Bahkan dengan hasil yang sama, kamu tidak memerlukan PC dengan spesifikasi yang tinggi untuk bisa menggunakan aplikasi ini.

Kunjungi Cinema 4D

5. Blender

Aplikasi lainnya yang bisa kamu gunakan untuk membuat animasi 3D adalah Blender. Aplikasi yang satu ini terbilang cukup populer dan banyak di gunakan di dunia. Hal tersebut di karenakan Blender menjadi aplikasi berbasis open source.

Selain itu kamu juga bisa menggunakan secara gratis dan dengan kualitas yang tidak di ragukan. Blender memungkinkan kamu dalam membuat konten baik 2D maupun 3D. Hanya saja penggunaanya terbilang cukup sulit terutama untuk kamu yang baru mengenalnya.

Kunjungi Blender

6. Zbrush

Jika kamu pernah melihat animasi dengan teknik tekstur dan pahat. Zbrush memungkinkan kamu untuk menggunakannya. Selain itu biasanya Zbrush di gunakan untuk membuat karakter imajinasi seperti monster.

Dengan menggunakan aplikasi ini kamu juga nantinya bisa mengekspor model 3D dari aplikasi lainnya untuk dilakukan teknik ringging.

Kunjungi Zbrush

7. Poser

Rekomendasi aplikasi animasi 3D lainnya yang tidak kalah bagus dalam penggunaannya adalah Poser. Dimana Poser sendiri menjadi aplikasi yang sering di gunakan untuk modeling karakter manusia. Selain itu hasilnya juga terbilang sangat realistis dan nampak seperti nyata.

Kamu bisa menggunakan Posser karena penggunaannya yang sangat mudah.

Kunjungi Poser

8. Carrara

Kamu bisa menggunakan Carrara sebagai aplikasi pembuatan animasi 3D. Carrara sendiri merupakan aplikasi besutan DAZ 3D yang biasanya di gunakan untuk membuat animasi berupa simulasi. Di mana aplikasi ini memungkinkan kamu dala membuat banjir, kecelakaan, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Bahkan aplikasi Carrara juga bisa di lakukan dengan komposisi antara simulasi dengan rekaman yang nyata.

Kunjungi Carrara

Nah itulah beberapa aplikasi pengembangan animasi 3D terbaik yang bisa kamu gunakan. Jika kamu masih pemula, sebaiknya untuk terus latihan dengan melakukan praktek menggunakan aplikasi yang mudah di gunakan terlebih dahulu.***