Cara Mudah Menggunakan Rufus untuk Instalasi Windows

Epic99.com – Cara menggunakan Rufus. Sebagai pengguna teknologi, tentunya kamu sudah tidak asing dengan sistem operasi Windows. Di mana Windows sendiri merupakan salah satu aplikasi yang populer dan banyak di gunakan. Selain itu cara instalasi dan penggunaannya pun terbilang mudah. Terlebih saat ini sudah banyak tutorial di internet yang bisa kamu andalkan.

Untuk melakukan instalasi Windows, kamu bisa menggunakan Rufus sebagai tools bootable yang memudahkan prosesnya. Untuk kamu yang belum tahu, Rufus sendiri merupakan aplikasi yang di gunakan sebagai alat untuk membuat flashdisk bootable. Cara penggunaan Rufus juga terbilang cukup mudah, keuntungan lainnya dari aplikasi ini adalah ukuran filenya yang kecil dan bisa di gunakan secara gratis.

Baca Juga Situs aplikasi melamar kerja online

Pada artikel kali ini akan di jelaskan mengenai cara mudah menggunakan Rufus untuk instalasi Windows. Berikut ulasannya !


Cara menggunakan Rufus untuk membuat Bootable Flashdisk

Sebelum langsung mengetahui penggunaan Rufus untuk instalasi Windows, ada baiknya kamu mengetahui dulu tahapan dan proses di dalamnya. Di mana Windows sendiri memungkinkan kamu untuk melakukan booting menggunakan penyimpanan external. Sehingga flashdisk bisa menjadi alternatif yang praktis untuk kamu pilih.

Selain itu sebelum menggunakan Rufus untuk instalasi Windows, tentunya ada beberapa persyaratan yang harus di penuhi terlebih dahulu seperti berikut ini :

  • Pastikan kamu menggunakan flashdisk dengan penyimpanan minimal 8 GB.
  • Download file Windows dengan format .iso.
  • Laptop sudah memberikan dukungan terhadap Windows 7,8, 10.

Baca Juga Cara menggunakan Google Earth


Langkah-langkah menggunakan Rufus

Langkah 1,

Menjadi hal pertama yang harus kamu lakukan, download file Rufus terlebih dahulu melalui web Github. Jika proses download sudah selesai, selanjutnya kamu bisa langsung membukanya di PC ataupun laptop. Kamu juga bisa melakukan download melalui link berikut Download Rufus.

Langkah 2,

Hubungkan flashdisk ke slot USB PC maupun laptop dan bukalah aplikasi Rufus dan secara otomatis maka Rufus akan mendeteksi flashdisk beserta semua informasi dan kapasitas di dalamnya. Nantinya jika device sudah menampilkan informasi mengenai flashdisk yang kamu gunakan, itu artinya flashdisk sudah terdeteksi oleh Rufus.

Baca Juga Cara menyembunyikan jumlan subscriber Youtube

Langkah 3,

Tahapan berikutnya yang harus kamu lakukan adalah dengan klik Select dan cari file iso yang sudah di download sebelumnya dan akan di gunakan sebagai bootable di flashdisk.

Langkah 4,

Selanjutnya buatlah flashdisk bootable menggunakan rufus. Dalam hal ini terdapat beberapa hal di pengaturan yang harus di perhatikan yakni pada Boot Selection, pastikan kamu sudah menggunakan file iso yang sesuai. Kemudian pilih opsi Partition Scheme pada pilihan MBR. Jangan lupa juga untuk mengatur target sistem ke pilihan BIOS di mana kamu bisa mengubahnya dengan klik menu drop-down.

Lalu pada tab Format Options, aturlah kolom volume label jika kamu ingin mengubah nama flashdisk bootable tersebut. Pastikan kamu memilih NTFS pada opsi File System dengan klik Show Advanced Format Options dan ceklist pada opsi Quick Format dan Create Extended Label and Icon Files.

Baca Juga Alasan sprint untuk mobile legend

Langkah 5,

Apabila semua pengaturan sudah di setting dan di sesuaikan, langkah terakhir adalah dengan memulai rufus untuk melakukan instalasi Windows.

  • Klik tombol Start yang berada di bagian bawah aplikasi Rufus.
  • Selanjutnya pilih OK jika muncul peringatan mengenai informasi bahwa flasahdisk akan mulai di format.
  • Tunggulah beberapa saat hingga proses Rufus selesai.
  • Jika proses sudah selesai, maka akan muncul bar Hijau dan menampilkan status Ready.
  • Setelah proses tersebut, maka kamu sudah bisa menggunakan flashdisk untuk melakukan installasi Windows.
  • Namun sebelum menggunakannya, pastikan kamu sudah mengatur booting Windows ke flashdisk melalui BIOS bawaan laptop.

Baca Juga Rekomendasi cooler murah terbaik

Demikian cara mudah menggunakan Rufus untuk instalai Windows yang bisa kamu lakukan. Cara tersebut terbilang mudah dan bisa di lakukan oleh siapapun bahkan jika kamu masih pemula.***