3 Cara Download Sound Tiktok dengan Mudah tanpa Aplikasi

Epic99.com – Cara download sound Tiktok. Merupakan salah satu aplikasi media sosial yang cukup populer dan banyak peminat. Tiktok banyak direkomendasikan karena sangat menghibur. Selain itu kamu juga bisa mendapatkan pundi-pundi rupiah di dalamnya. Di mana hanya dengan menjadi konten kreator dan membuat video secara rutin, Tiktok memungkinkan penggunanya untuk menghasilkan uang dengan mudah.

Bagi pengguna Tiktok, mungkin kamu sudah tidak asing lagi dengan sound yang populer dari Tiktok. Bahkan biasanya sound yang populer dari Tiktok akan menjadi salah satu musik yang viral. Jika kamu hanya mengetahui cara mendownload video dari Tiktok saja, kali ini akan di berikan beberapa cara untuk mendownload musiknya. Dengan begitu kamu bisa mendengarkan musik atau sound yang viral di Tiktok tanpa harus melihat videonya.

Cara mendownload sound dari Tiktok

Ada banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk mendownload sound Tiktok dengan mudah. Selain itu kamu bisa melakukannya tanpa aplikasi tambahan. Sehingga hal ini lebih memudahkan di mana kamu tidak perlu menginstal aplikasi terlebih dahulu.

1. Download sound Tiktok melalui Kapwing

Tidak hanya bisa mendownload sound dari Tiktok saja. Situs yang satu ini bisa kamu gunakan untuk melakukan hal lainnya setelah proses download selesai. Dengan Kapwing nantinya kamu bisa melakukan editing sound seperti memotong durasi, mempercepat, dan lain sebagainya. Simak beberapa langkah di bawah ini untuk mulai download sound dari Tiktok :

  • Pada aplikasi Tiktok, salin video yang soundnya ingin di download.
  • Selanjutnya buka situs Kapwing melalui browser.
  • Kemudian tempelkan link yang sudah di salin sebelumnya pada kolom yang tersedia.
  • Lalu klik pada bagian pojok kanan atas dan pilih Ekspor sebagai Mp3.
  • Tunggu beberapa saat hingga muncul tombol download.
  • Terakhir klik download maka sound akan secara otomatis tersimpan di perangkat.

2. Menggunakan SSSTik

Merupakan salah satu situs yang bisa kamu gunakan untuk mendownload sound Tiktok dengan mudah. Berikut beberapa langkah yang bisa kamu praktekkan :

  • Langkah pertama bukalah aplikasi Tiktok terlebih dahulu.
  • Kemudian pilih video yang ingin di download soundnya.
  • Salin link video tersebut.
  • Langkah berikutnya buka situs SSSTik melalui browser.
  • Selanjutnya tempelkan link video yang sudah di salin sebelumnya.
  • Klik Download.
  • Pilih pada opsi download Mp3.
  • Tunggu beberapa saat hingga proses download selesai dan sound berhasil tersimpan di perangkat.

3. Download melalui TTSave

Tidak berbeda dengan situs lainnya, TTSave juga bisa kamu gunakan untuk mendownload sound Tiktok dengan mudah. Berikut beberapa langkahnya :

  • Pastikan kamu sudah salin link video yang ingin di download soundnya.
  • Selanjutnya buka situs TTSave melalui browser.
  • Tempelkan link yang sudah di salin sebelumnya.
  • Ubah format video menjadi MP3.
  • Klik download.
  • Tunggu beberapa saat hingga proses download selesai.

Demikian beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk download sound dari Tiktok dengan mudah. Bahkan tanpa menggunakan aplikasi kamu bisa mendengarkan musik atau suara dari Tiktok. Selain mudah di gunakan, rekomendasi situs di atas bisa kamu gunakkan secara gratis.

Baca Juga :

***