Cara Mudah Membuat Bingkai di Word untuk Pemula

Epic99.com – Membuat bingkai di word. Microsoft Word merupakan aplikasi pengolah kata yang cukup populer dan banyak di gunakan. Hal ini di karenakan kemudahan pengguaan serta sangat di butuhkan di beragam kebutuhan. Lebih dari itu kamu juga bisa membuat bingkai dengan mudah di aplikasi ini.

Dengan memanfaatkan fitur Page Borders, kamu bisa membuat bingkai halaman untuk menghasilkan dokumen yang lebih menarik.

Pada artikel kali ini akan di berikan penjelasan mengenai cara mudah membuat bingkai di word. Berikut ulasannya !

Fungsi bingkai pada word

Sebelum masuk pada pembahasan inti mengenai cara membuat bingkai di word, pastikan kamu mengetahui lebih dulu pada itu bingkai dalam word beserta fungsinya. Page Borders merupakan salah satu fitur yang memungkinkan kamu membuat garis pada setiap sisi halaman hingga menghasilkan dokumen beserta bingkainya.

Untuk fungsinya sendiri tergantung pada kebutuhan dan seringkali fitur ini di manfaatkan dalam pembuatan undangan, makalah, sertifikat, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Lebih dari itu Microsoft Word melengkapi berbagai model bingkai yang bisa di sesuaikan dengan keinginan.

Cara membuat bingkai di word

Ada 2 macam bingkai yang bisa kamu buat melalui tutorial kali ini. Keduanya adalah Style Borders dan Arts Borders yang tentunya memiliki bentuk dan kebutuhan yang berbeda.

Jika kamu ingin membuat bingkai formal seperti dokumen kantor, di sarankan untuk menggunakan Style Borders. Kemudian jika kamu membutuhkan penggunaan bingkai yang lebih colorful, di sarankan untuk menggunakan Arts Border agar hasilnya menjadi lebih menarik.

Simak beberapa langkah di bawah ini untuk membuat bingkai di word.

1. Membuat bingkai dengan Style Borders

  • Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah dengan membuka aplikasi Microsoft Word terlebih dahulu.
  • Selanjutnya bukalah dokumen yang ingin dipasang bingkai.
  • Atau kamu juga bisa membuat dokumen baru dengan klik opsi New > Blank Document.
  • Kemudian pada baris menu diatas, pilih menu Design.
  • Selanjutnya klik Page Background yang berada di bagian sisi kanan.
  • Klik Page Borders.
  • Nantinya secara otomatis akan muncul jendela baru yakni Borders and Shading.
  • Jika ingin membuat Style Borders, maka kamu bisa pilih beragam jenis garis yang diinginkan pada kolom Style.
  • Langkah berikutnya yang harus kamu lakukan adalah dengan memilih drop-down color untuk mengganti warna garis bingkai.
  • Lalu untuk mengatur ketebalan garis, maka kamu bisa pilih pada kotak drop-down Width.
  • Untuk memilih halaman mana sajayang ingin dibingkai, maka kamu bisa klik Apply To.
  • Terkahir klik OK maka lembar kerja word akan diselimuti dengan bingkai yang sudah dibuat.

2. Membuat bingkai dengan Art Borders

  • Bukalah aplikasi Microsoft Word dan pilih dokumen yang akan dibuat bingkai.
  • Selanjutnya pilih menu Design.
  • Kemudian klik Page Borders dan nantinya secara otomatis akan muncul Borders and Shading.
  • Klik Art lalu pilih bingkai yang kamu inginkan.
  • Selain itu pada menu Color maka kamu bisa mengubah warna bingkai.
  • Untuk mengatur ketebalan bingkai, kamu bisa menyesuaikannya pada bagian Width.
  • Untuk mengatur halaman mana saja yang akan diberi bingkai, maka kamu bisa klik Apply To.
  • Terakhir klik OK.

Nah itulah beberapa langkah mudah membuat bingkai di aplikasi Microsoft Word. Ikuti beberapa tahapannya dengan seksama agar bingkai yang di hasilkan sesuai dengan keinginan.

Baca Juga :

***