3 Cara dan Syarat Pinjam Uang di Aplikasi DANA

Pinjam uang di DANA. Seiring berjalannya waktu, pinjaman online semakin banyak di ganderungi. Bagaimana tidak, proses meminjam uang secara online cukup mudah untuk dipraktekkan. Lalu pertanyaannya, apakah Dana menyediakan peminjaman uang? Jawabannya adalah Tidak. Namun bukan berarti kamu tidak bisa meminjam uang di dalamnya.

Lalu bagaimana caranya? Nah pada artikel kali ini akan di berikan beberapa penjelasannya untuk bisa di praktekkan !

Pemakaian DANA

DANA merupakan aplikasi dompet digital yang cukup populer dan banyak di gunakan. Memungkinkan kamu untuk melakukan transaksi melalui pembayaran cashless dengan mudah. Bahkan untuk menikmati fitur yang berlebihan, maka kamu harus melakukan upgrade menjadi Premium menggunakan KTP.

Cara pinjam uang di DANA

Ada beberapa cara yang bisa di lakukan untuk melakukan peminjaman uang di aplikasi DANA. Dengan begitu nantinya kamu bebas menggunakan cara mana saja sesuai keinginan.

1. Tanpa KTP

Seperti yang sudah di jelaskan sebelumnya, DANA sendiri membutuhkan KTP untuk melakukan upgrade akun menjadi premium. Namun jika kamu tidak ingin melakukan upgrade akun, maka kamu akan tetap bisa meminjam uang di DANA. Berikut adalah beberapa langkahnya :

  • Pastikan terlebih dahulu kamu sudah mendownload aplikasi DANA di HP.
  • Kemudian bukalah aplikasi dan lakukan registrasi menggunakan nomor HP.
  • Setelah masuk ke menu Dashboard DANA, selanjutnya pilih opsi Minta.
  • Atur nominal uang yang di butuhkan.
  • Salin link DANA yang di dapatkan, kemudian sebarkan ke berbagai media sosial.
  • Dengan begitu nantinya teman atau kerabat bisa meminjamkan uang melalui link yang sudah di sebarkan.
  • Tunggu beberapa saat, jika temanmu meminjamkan uang, maka nantinya akan masuk ke saldo DANA.

2. Melalui akun DANA Premium

Jika kamu sudah melakukan upgrade akun DANA Premium, maka simak beberapa langkah di bawah ini untuk meminjam uang dari DANA.

  • Masuklah pada aplikasi DANA dan pastikan kamu sudah melakukan login atau pendaftaran akun.
  • Lakukan upgrade akun dengan memasukkan beberapa data yang dibutuhkan.
  • Setelah berhasil masuk ke akun Premium, selanjutnya klik menu Request atau Minta.
  • Masukkan nominal uang yang dibutuhkan pada kolom Set Ammount.
  • Selain itu nantinya kamu bisa mengisi kolom catatan.
  • Setelah muncul kode QR, maka kamu bisa membagikan kode tersebut kepada orang lain yang sekiranya ingin meminjamkan uang.
  • Tunggu beberapa saat hingga saldo terisi.

Note : Perbedaan antara DANA biasa dengan premium adalah jika DANA biasa tidak bisa mentrasnfer saldo ke akun bank. Berbeda dengan akun premium yang memungkinkan kamu untuk melakukan transfer saldo ke Bank dengan mudah.

3. Melalui Shopee Paylater

Cara lainnya yang bisa dipraktekkan untuk meminjam uang dari DANA adalah melalui Shopee Paylater. Simak beberapa langkahnya :

  • Bukalah aplikasi DANA dan masuk ke menu Profil.
  • Salin nomor yang tertaut pada aplikasi DANA.
  • Kemudian bukalah aplikasi Shopee, dan klik TopUp DANA di kolom pencarian.
  • Nantinya akan ada toko yang menyediakan jasa TopUp DANA dan klik toko tersebut.
  • Kirimkan nomor HP di catatan checkout.
  • Tentukan jumlah saldo yang ingin dilakukan topup.
  • Setelah berhasil check out, pilih metode pembayaran ke ShopeePaylater. Namun pastikan limit shopee kamu cukup.
  • Tunggu hingga penyedia jasa memproses permintaan kamu. Maka nantinya secara otomatis saldo DANA menjadi bertambah.

Download aplikasi DANA

Nah itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk meminjam uang melalui DANA. Namun untuk cara paling ampuhnya, kamu bisa menggunakan Shopee PayLater. Hanya saja pastikan agar kamu membayar tagihan tepat waktu agar terhindar dari denda.

Baca Juga :

***