Sepertinya kita akan mendapat banyak sekali perubahan signifikan jika melihat dari perubahan yang terjadi dalam test server Arena of Valor Vietnam. Tidak hanya hero baru, jika benar maka kita akan mendapat tambahan skin keren serta interface baru! Penasaran? Yuk disimak apa saja bocoran fitur baru di Arena of Valor dari test server Vietnam di bulan November!
1. Skin Baru
Bagi kalian pengoleksi skin kalian tidak boleh melewatkan skin-skin terbaru yang diberikan terhadap Hero-hero favorit kalian. Yang paling mencolok tentunya adalah skin untuk sang baginda sendiri, Yorn.
Nama dari skin terbaru ini adalah Ghost Samurai! Selain itu, dirinya juga mendapat intropemilihan skin yang baru saat kalian menggunakan Ghost Samurai. Kalian bisa melihat kekerenannya dalam video di atas!
Selain itu, juga terdapat beberapa skin baru seperti Lauriel dan Zuka yang akan datang di patch–patch selanjutnya. Kira-kira kapan ya akan masuk ke Arena of Valor Indonesia?
2. Interface Baru
Ini dia yang menjadi poin utama dalam update terbaru di test server AOV Vietnam. Interface atau tampilan baru saat pemilihan Hero dibuat menjadi lebih ringkas dan efisien! Terlihat jelas dimana tabel status Hero sekarang dipindahkan ke kanan dan tampak lebih kecil. Selain itu informasi-informasi yang penting dipindahkan menjadi ikon-ikon yang cukup mencolok di sisi layar.
3. Fitur Photo Mode dalam Pemilihan
Dan inilah tambahan paling menarik bagi para challenger yang ingin memamerkan Heromereka! Arena of Valor akhirnya menambahkan fitur Photo Mode dalam menu Hero di layar awal! Kalian bisa mengakses fitur keren ini dengan mengetuk dua kali layar kalian saat memilih Hero dan latar yang bisa kalian gunakan.
4. Rework Tampilan Hero Maloch
Maloch, salah satu Hero favorit di Arena of Valor mendapat perubahan visual yang drastis — kini dirinya terlihat lebih sangar dan keren! Selain itu, dirinya juga mendapat perubahan dalam intro video pemilihan Hero yang bisa kalian saksikan di atas.
Selain itu, dia juga mendapat perubahan tampilan skill Ultimate miliknya. Shock sekarang akan mengikuti pergerakan Maloch jadi kalian akan melihat Hero ini melompat dan mendarat di target yang kalian tuju! Keren sekali ya kelihatannya?
5. Hero Baru
Mungkin untuk pengumuman ini kalian sudah melihat dari pembahasan Heropedia yang sering sekali beredar di Dunia Games. Di antaranya adalah Richter sang ksatria yang bisa berubah kemampuan di air dan tentu saja, D’arcy.
Bagi yang belum tahu Richter adalah karakter Warrior yang mempunyai dua set skill yang berbeda tergantung dari penempatan dirinya. Sedangkan D’Arcy adalah seorang mage yang mampu menghabisi musuh nya dengan cepat.