6 Tips Mudah dan Cepat Agar Dana Pinjaman Online Disetujui

Epic99.com – Tips mudah agar dana pinjaman online disetujui. Perkembangan teknologi memudahkan masyarakat dalam melakukan semua hal. Di era digital saat ini kamu bisa menyelesaikan pekerjaan hanya melalui online. Bahkan tidak hanya untuk sekedar pekerjaan, semua sektor juga saat ini bisa di selesaikan melalui online seperti belanja hingga mengajukan pinjaman.

Terutama di masa pandemi seperti ini, banyak orang yang kehilangan pekerjaan sehingga membutuhkan uang tambahan. Dengan begitu, kehadiran layanan pinjaman online memberikan solusi untuk kamu yang sedang membutuhkan uang dalam waktu cepat.

Hanya saja tidak jarang nasabah mengalami penolakan saat sedang mengajukan pinjaman karena berbagai alasan. Sebenarnya cara yang harus kamu lakukan cukup mudah agar pengajuan pinjaman bisa cepat di setujui.

Untuk itu, sebaiknya perhatikan beberapa tips di bawah ini untuk bisa di praktekkan saat ingin mengajukan pinjaman online.

Tips Pinjaman Online agar mudah disetujui

1. Wajib memiliki identitas e-KTP

Kamu di wajibkan untuk memiliki KTP terlebih dahulu sebelum mengajukan pinjaman online. Hal tersebut menandakan kamu sudah cukup umur untuk mempertanggung jawabkan apa yang ingin kamu lakukan. Selain itu biasanya layanan pinjaman online hanya menerima e-KTP, oleh karenanya pastikan kamu memiliki e-KTP untuk memenuhi persyaratan yang di tentukan.

Tidak hanya KTP, data wajib lainnya yang akan kamu butuhkan adalah NPWP. NPWP sendiri menjadi salah satu data penunjang untuk mengetahui riwayat kredit yang pernah kamu ajukan. Hal tersebut di karenakan semuanya akan tercatat pada NPWP.

2. Perhatikan persyaratan umum yang ditetapkan agar mudah disetujui

Biasanya untuk bisa di terima saat mengajukan pinjaman online. Beberapa persyaratan umum harus kamu penuhi terlebih dahulu seperti pada keterangan di bawah ini :

  • Nasabah merupakan warga negara Indonesia.
  • Berusia minimal 21 tahun hingga 55 tahun.
  • Memiliki identitas pribadi e-KTP.
  • Sudah bekerja atau berpenghasilan.

Dengan begitu pastikan kamu memenuhi beberapa syarat di atas agar bisa lebih mudah dan cepat di setujui saat mengajukan pinjaman online.

3. Data dan dokumen yang diajukan tidak valid

Sebelum mengajukan pinjaman online, ada baiknya kamu harus mengetahui terlebih dahulu bahwa dokumen berupa identitas menjadi faktor penting sebagai penentu di setujui atau tidaknya pengajuan.

Oleh karena itu sebaiknya kamu siapkan dengan baik dokumen yang di butuhkan mulai dari KTP, NPWP, slip gaji, dan beberapa yang lainnya. Pastikan juga kamu menggunakan data yang asli dan lengkap. Nantinya saat melakukan pengajuan maka kamu di haruskan untuk mengupload dokumen tersebut dalam bentuk foto maupun scan.

Agar pinjaman bisa cepat di setujui, usahakan agar dokumen yang kamu upload tidak memiliki masalah dan hasil gambar bisa terlihat dengan jelas.

4. Pastikan domisili berada diarea layanan pinjaman online

Tips lainnya yang harus kamamu perhatikan saat melakukan pinjaman online adalah domisili atau lokasi tinggal yang sesuai. Hal tersebut di karenakan tidak semua layanan pinjaman online menerima nasabah dari seluruh pelosok Indonesia.

Dengan begitu jika kamu berada di luar area layanan maka secara otomatis pengjuan pinjaman akan mengalami penolakan.

Tidak hanya itu saja, kamu juga akan bisa mendapatkan penolakan meskipun sudah berada di area layanan. Hal tersebut biasanya di sebabkan oleh nomer telepon yang didaftarkan tidak bisa dihubungi. Untuk kamu ingat, sebaiknya daftarkan nomer telepon yang aktif saat ingin mengajukan pinjaman online.

5. Tidak memiliki riwayat kredit yang buruk

Agar pengajuan pinjaman bisa mudah di setujui pastikan kamu tidak memiliki riwayat kredit yang buruk. Hal tersebut di karenakan faktor penolakan pengajuan pinjaman hampir 50 persen di akibatkan oleh data riwayat kredit yang buruk alias sering macet.

Sebaiknya kamu melunasi semua tunggakan kredit yang ada terlebih dahulu sebelum mengajukan pinjaman baru. Maskipun kamu menggunakan layanan yang berbeda, namun data yang kamu miliki akan tetap terlacak pada semua penyedia layanan pinjaman online.

6. Ajukan pinjaman online dengan nominal yang tidak terlalu besar

Tips lainnya yang harus kamu perhatikan adalah nominal pinjaman yang ingin kamu ajukan. Menggunakan layanan pinjol memang sangat mudah dan cepat untuk dilakukan. Namun bukan berarti kamu bisa mengajukan dengan nominal yang setingi – tingginya.

Oleh karena itu sebaiknya kamu mengajukan pinjaman yang memang sesuai dengan kemampuan bayar. Dalam artian hindari memaksakan diri karena saat kamu mengajukan pinjaman tinggi, maka jumlah kredit yang harus kamu bayarkan setiap bulannya juga tinggi.

Kesimpulan

Nah itulah beberapa tips yang bisa kamu praktekkan saat ingin mengajukan pinjaman online agar cepat di setujui. Untuk kamu ketahui, karena kemudahannya pinjaman online biasanya menetapkan bunga yang lumayan tinggi.

Oleh karena itu sebaiknya jika tidak terlalu membutuhkan, sebaiknya kamu hindari pinjaman online agar terhindar dari tagihan yang melambung setiap bulannya di akibatkan bunga pinjaman yang besar.***