Epic99.com – Rilisnya OS Windows 11. Menjadi salah satu perusahaan raksasa teknologi. Microsoft baru – baru ini merilis sistem operasi Windows 11. Tentunya tidak hanya itu saja yang membuat heboh, karena Microsoft menyediakan versi terbaru dari Windows 11 ini agar bisa berjalan pada laptop murah. Sistem operasi tersebut adalah Windows 11 SE yang sekaligus di rancang khusus untuk siswa.
Windows 11 SE ini memang versi sederhananya dari sistem operasi Windows 11. Selain itu, ada beberapa pabrikan laptop yang nantinya bersedia untuk memproduksi perangkatnya yang berjalan dengan Wndows SE. Mulai dari Asus, HP, acer, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Tentunya dalam hal ini secara tidak langsung Microsoft akan bersaing dengan Google yang menciptakan Chrome OS. Chrome OS sendiri memang diketahui hadir untuk mendukung Chromebook yang sudah lebih dulu digunakan oleh banyak sekolah dan ditawarkan kepada siswa.
Syarat Windows 11
Untuk bisa menjalankan sistem operasi Windows 11, PC maupun laptop harus memenuhi beberapa persyaratan terlebih dahulu agar WIndows 11 dapat berjalan dengan lancar.
Processor | Minimal memiliki kecepatan 1 GHz dengan 2 Core |
RAM | Minimal 4 GB |
Penyimpanan | 64 GB atau lebih |
Sistem Firmware | UEFI |
Kartu Grafis | Kompatibel dengan DirectX 12 |
TPM | Trusted Platform Module (TPM) Versi 2 |
Fitur Baru dari Rilisnya OS Windows 11
Sekilas mungkin tampilan antarmuka yang terdapat pada Windows 11 ini mirip dengan Apple MacOS. Namun fitur yang disediakan sangatlah mempermudah user dalam berinteraksi dan juga berkomunikasi.
Berikut ini adalah beberapa fitur dari Windows 11 yang terutama dirancang untuk siswa.
1. Dekstop
Fitur Dekstop pada Windows 11 tentunya akan memudahkan kamu dalam mengelompokkan tugas dalam beberapa dekstop. Kamu nantinya akan bisa mengelompokkan dekstop untuk sekolah, bekerja, atau bahkan bermain game.
2. Widget
Seperti pada umumnya, fitur ini mencakup beberapa aplikasi informatif mulai dari kalender, prediksi cuaca, hingga peta.
3. Teams
Microsoft juga mengintergrasikan Teams pada sistem operasi terbarunya ini yang bertujuan untuk memudahkan user dalam berkomunikasi sekaligus berkolaborasi
4. Snap Layout
Sebenarnya fitur ini juga sudah tersedia pada Windows versi sebelumnya. Hanya saja kinerjanya yang dimaksimalkan untuk bisa mengatur beberapa jendela di layar dengan mudah. Sehingga dalam hal ini kamu bisa membuka lebih dari satu aplikasi secara bersamaan. Kamu sudah tidak perlu lagi menyandingkannya secara manual.
5. Pen, Gesture, dan Voice Control
Pada fitur ini memungkinkan kamu untuk menggunakan pena stylus yang memiliki feedback haptic baru. Sehingga dalam hal ini kamu sudah tidak harus menggunakan keyboard maupun mouse saat bekerja. Selain itu microsoft juga memberikan gesture control menggunakan pena ataupun jari pada layar sentuh. Ditambah dengan kemampuan voice typing yang mampu mengenali suara penggunanya.
6. Xbox Game Pass
Sesuai namanya, fitur ini akan memberimu akses game PC dan game Xbox Cloud. Tentunya aplikasi ini juga sudah terintegrasi langsung dalam platform yang membuat akses menjadi lebih mudah. Kamu juga bisa memanfaatkan kemampuan cross play dan cross save untuk beralih antara konsol maupun PC, serta membeli game secara langsung melalui aplikasi Xbox. Selain itu kamu akan merasakan bermain games di Windows 11 menjadi lebih kuat.
7. Windows Store
Kamu akan dengan mudah untuk mendownload aplikasi favorit melalui Windows store yaitu Microsoft Store dan juga toko aplikasi Amazon. Tentunya windows 11 juga menyediakan dukungan untuk aplikasi Android.***