Epic99.com – Kamu yang penasaran bagaimana tips bermain Roblox yang bisa kamu tiru, pas banget kita ketemu di sini. Karena kali ini kita akan membahas tips bermain Roblox yang bisa menambah pengetahuan kamu tentang game lho. Nah sebelum itu, apakah kamu tahu apa itu Roblox? Yuk kita bahas bareng – bareng.
Roblox adalah platform game online dan sistem pembuatan game yang memungkinkan pengguna memprogram permainan dan memainkan permainan yang telah di buat oleh pengguna lain. Platform game online ini di dirikan oleh David Baszucki dan Erik Cassel pada tahun 2004 dan di rilis secara resmi 2 tahun setelahnya. Roblox ini menjadi tempat game yang di buat oleh penggunanya sendiri dan dapat di mainkan oleh pengguna lain.
Kamu yang masih pemula dan gak tahu tips bermain Roblox gak perlu khawatir lagi. Simak baik – baik, inilah tips bermain Roblox yang bisa langsung kamu praktekin.
Tips Bermain Roblox
Install dan Registrasi akun
Langkah pertama yang harus kamu lakukan sebelum bermain adalah mengunduh dan menginstall Roblox di smartphone kamu. So, ini penting banget ya karena kamu harus punya aplikasi nya terlebih dahulu. Kamu bisa mengunduhnya dengan mudah di PlayStore. Setelah berhasil mengunduh aplikasi Roblox, selanjutnya kamu di haruskan untuk mendaftar akun dan mengisi biodata yang tertera.
Jangan lupa juga untuk memverifikasi akun dengan membuka halaman settings dan kamu akan mendapat instruksi verifikasi.
Membuat Game Baru
Jika kamu ingin membuat game baru di aplikasi Roblox ini sebelumnya kamu harus memiliki Roblox Studio. Nantinya kamu akan melihat beragam logo tipe permainan yang berada di halaman antarmuka. Kamu bisa memilih game yang ingin kamu setting seperti Combat, Castle, Line Runner dan masih banyak pilihan lainnya yang bisa kamu coba.
Pastikan kamu juga memilih untuk membuat game yang mudah terlebih dahulu. Di sini kita ambil contoh game yang mudah yaitu Obby. Jika kamu sudah memilih Obby, kamu bisa menambahkan 2 waktu yaitu siang dan malam. Itu akan membuat game kamu terlihat seperti dunia nyata. Kamu bisa mengubahnya di menu Properties.
Selain menambahkan waktu, kamu juga bisa mengubah warna kotak anak tangga yang akan kamu lewati nantinya. Kamu bisa mengubahnya dengan menggunakan fungsi Color di menu edit.
Kamu juga bisa menambah rintangan dalam game untuk memberikan kesan seru untuk game kamu.
Setelah kiranya game kamu selesai di buat, kamu bisa mempublish game karya kamu. Pilih File dan kemudian pilih Publish to Roblox. Kemudian kamu bisa menambahkan judul serta deskripsi permainan di menu Basic Settings.
Buatlah agar game yang kamu buat menjadi menarik agar pengguna lain menjadi tertarik untuk memainkan game yang kamu buat. Jangan lupa untuk menambahkan jenis permainan dan memasang Thumbnail. Setelah semuanya selesai, Klik Tombol Create Place dan Taraaaa….. Game kamu akhirnya bisa terbit di Roblox.
Mengubah Status Game
Game yang telah kamu buat pasti akan terpublish otomatis di Roblox namun disetel dalam status Private. Hal ini merupakan bagian dari privasi dan keamanan yang ada di Roblox itu sendiri. So, jika sekiranya game yang kamu buat itu aman untuk dimainkan semua kalangan, kamu bisa mengubah setelannya menjadi publik.
Langkah – langkah mengubah setelan menjadi publik :
- Klik tombol Create di bagian atas situs Roblox
- Pilih My Creations, lalu klik Games
- Pilih jenis permainan yang statusnya ingin kamu ubah
- Klik tombol status di bawah judul permainan hingga muncul tulisan Public dengan latar belakang hijau
- Jika kamu ingin mengubah status dari publik ke privat, lakukan hal yang sama tetapi ubah tulisan Public menjadi Private dengan latar belakang abu-abu.
Bermain Game di Roblox
Kamu bisa memainkan game apapun yang kamu sukai di Roblox. Selain itu, game yang sudah kamu buat bisa di mainkan oleh pengguna lainnya. Wah kamu sudah seperti developer game bukan?? Jadi, saat game yang kamu buat sudah di mainkan orang lainnya itu artinya game kamu memiliki value tersendiri dan kamu bisa mencoba membuat game yang lain.
Hal yang harus diperhatikan
Tips terakhir dalam bermain Roblox adalah kamu harus memperhatikan point – point penting yang akan membuat game kamu berhasil di mainkan oleh banyak orang.
Kamu harus bisa menerima segala masukan dan saran dari orang lain perihal game yang sudah kamu buat. Berilah kesempatan pengguna game kamu untuk memberikan penilaian dari game kamu yang telah mereka mainkan. Kamu bisa melakukannya dengan playtesting.
Jika dalam proses pembuatan game kamu membutuhkan item penting yang harus di beli. Kamu bisa membelinya melalui UniPin. Pilihlah paket yang sesuai dengan budget yang kamu miliki.
Namun jika kamu masih pemula dan baru mengenal Roblox, kamu di sarankan untuk tidak langsung membuat game. kamu bisa memulainnya dengan memainkan beragam game yang tersedia. Disitu kamu bisa menilai kelebihan dan kelemahan dari game yang kamu mainkan untuk bisa menjadi modal kamu membuat game.