Rekomendasi Kamera Mirrorless Terbaik Dengan Harga Murah 2022

Epic99.com – Rekomendasi kamera mirrorless terbaik. Kamera mirrorles hingga saat ini masih memiliki banyak peminat. Terutama untuk kamu yang ingin menjadi Youtuber maupun Vlogger, kamera mirrorless bisa menjadi altenatif terbaik untuk kamu gunakan. Hal tersebut di karenakan harganya yang murah dengan kualitas yang setara dengan kamera DSLR.

Tidak hanya itu saja, keunggulan lain dari kamera mirrorless adalah bentuknya yang lebih ringkas sehingga mudah di bawa kemana saja. Nah untuk kamu yang masih bingung memilih kamera mirrorless terbaik dengan harga murah, berikut ini Epic99 berikan beberapa rekomendasi terbaiknya.


1. Canon EOS M10

Menjadi salah satu brand kamera terbaik di dunia. Canon tentunya memiliki produk kamera mirrorless terbaik yang di jual dengan harga murah. Dalam versi Canon EOS M10, menjadi kamera mirroless yang memiliki body ramping di sertai dengan bobot yang sangat ringan.

Selain itu dengan kualitasnya yang cukup mumpuni, kamu bisa menimangnya dengan harga yang relatif terjangkau.

Keunggulan :

  • Di lengkapi dengan LCD Touchscreen
  • Mendukung rekaman video dengan format MP4

Harga Pasaran : Rp 5 Jutaan

2. Sony A6000

Kamera mirrorless terbaik dengan harga yang murah bisa kamu dapatkan pada produk Sony A6000. Kamu bisa menikmati berbagai fitur menarik di dalamnya. Selain itu, kamera dengan produsen asal Jepang ini memiliki sensor dengan teknologi APS-C Exmor di sertai APS HD CMOS yang akan menghasilkan gambar dengan resolusi tinggi.

Keunggulan :

  • Resolusi mencapai full HD 60FPS
  • Di sertai sensor prosesor pada kamera yang terbilang baik
  • Mampu menangkap objek bergerak dengan hasil yang maksimal

Harga Pasaran : Rp 5,8 Jutaan

3. Nikon J5

Jika berbicara kamera, Nikon tidak pernah tertinggal menjadi salah satu merek kamera terbaik. Salah satu kamera mirrorless terbaik yang bisa di jadikan pilihan adalah Nikon J5. Kamera yang satu ini memiliki banyak keunggulan menarik lengkap dengan teknologi yang canggih.

Meskipun harganya terbilang sangat terjangkau, namun siapa sangka kualitasnya tidak kalah dengan kamera DSLR yang juga produksi Nikon. Selain itu bentuknya yang compact akan sangat memudahkan kamu untuk membawanya berpergian.

Keunggulan :

  • Ukuran yang ringkas sehingga mudah di bawa ke mana saja
  • Di lengkapi fitur wifi
  • Layar sentuh dan bisa flip kedepan yang bisa di gunakan untuk selfie

Harga Pasaran : Rp 4,6 Jutaan

4. Xiaomi Yi M1

Meskipun terkenal dengan produksi HP, namun nampaknya Xiaomi tidak ingin kalah start dalam memproduksi barang elektronik yang salah satunya adalah kamera. Di rilis pertama kali pada tahun 2016, Xiaomi YiM1 membuktikan diri sebagai kamera yang layak di jadikan pilihan terbaik untuk para penggunanya.

Keunggulan :

  • Memiliki resolusi foto hingga 50 MP dengan resolusi video 4K 30fps
  • Terkoneksi pada Bluetooth dan Wifi
  • Sony Image Sensor IMX269
  • Mengusung LCD Touchscreen

Harga Pasaran : Rp 4,9 Jutaan

5. FujiFilm XA3

Termasuk brand kamera dengan kualitas yang mumpuni. FujiFilm juga memproduksi kamera mirrorless terbaik dengan harga pasaran yang sangat terjangkau. Uniknya lagi, kamera FujiFilm XA3 ini di lengkapi dengan warna cerah yang menambah kecantikannya.

Keunggulan :

  • Desain retro yang mudah di operasikan
  • Layar LCD touchscreen dan bisa di tekuk ke atas
  • Lebih sederhana dan mudah di gunakan

Harga Pasaran : Rp 4,8 Jutaan

6. Sony A5000

Selain A6000 sebagai kamera mirrorless terbaik yang di miliki Sony. Kamu juga bisa menjadikan Sony A5000 sebagai rekomendasi terbaik untuk kamu gunakan. Memberikan dukungan sensor CMOS, siapa sangka harga yang di banderol untuk jenis kamera mirrorless yang satu ini hanya sekitar 2jutaan.

Keunggulan :

  • Harganya yang sangat terjangkau
  • Layar lCD yang bisa di putar sehingga memudahkan untuk selfie maupun membuat vlog
  • Sudah tersedia Wifi

Harga Pasaran : Rp 2,2 Jutaan


Itulah beberapa rekomendasi kamera mirrorless terbaik yang di banderol dengan harga murah. Kamu bisa menggunakan salah satu di antara pilihan di atas yang di rasa sesuai dengan kebutuhan.***