Epic99.com – Cara menghilangkan embun di kamera HP. Penggunaan HP saat ini sudah terbilang multifungsi di mana kamu bisa melakukan beragam pekerjaan di dalamnya. Selain itu mengambil gambar menggunakan HP juga cukup efektif dan terkesan praktis. Hanya saja bagi beberapa pengguna, ada masalah yang mengganggu seperti kehadiran embun pada kamera HP. Lalu bagaimana cara mengatasinya?
Kamera HP yang berembun tentu akan membuat hasil gambar menjadi tidak maksimal. Untuk itu kamu harus mengetahui cara menghilangkan embun yang ada pada kamera HP. Simak beberapa ulasan di bawah ini !
Penyebab kamera HP menjadi berembun
Sebelum masuk pada pembahasan utama mengenai cara menghilangkan HP berembun, ada baiknya untuk pengguna mengetahui lebih dulu sebenarnya apa penyebabnya. Ada beberapa hal yang seringkali menjadi penyebab kamera HP menjadi berembun seperti beberapa di antaranya adalah :
- Kaca kamera yang mengalami masalah seperti retak
- HP terkena cipratan air yang deras seperti air hujan
- Layar utama yang memang berembun
- Body HP yang tidak rapat
- Berada dalam kondisi ruangan lembab
Cara menghilangkan kamera HP yang berembun
Setelah mengetahui apa saja yang menjadi penyebab kamera HP berembun, sekarang saatnya untuk mengetahui bagaimana menghilangkannya.
1. Rendam HP dengan beras
Cara pertama yang bisa kamu praktekkan saat mengalami kamera HP berembun adalah dengan merendamnya di beras. Terlebih beras sendiri memiliki sifat yang mudah menyerap. Berikut beberapa langkahnya :
- langkah pertama siapkan wadah yang berisikan beras
- Selanjutnya masukkan HP kedalam wadah dan pastikan HP sudah tertutup dalam beras
- Tunggu hingga beberapa saat
Proses perendaman HP biasanya di lakukan dalam waktu beberapa jam tergantung pada tingkat ketebalan embun yang ada pada kamera.
2. Jemur dibawah sinar matahari
Jika dengan merendam HP ke beras tidak juga menghilangkan embun yang ada. Kamu bisa menggunakan alternatif lain yakni dengan menjemurnya di bawah sinar matahari. Hanya saja kamu harus mengetahui resiko yang bisa jadi di dapatkan. Terlebih jika panas matahari cukup menyengat.
Disarankan untuk menjemur HP di tempat yang tepat dan tidak terlalu di bawah sinar langsung. Selain itu kamu bisa mengalasi HP dengan benda tertentu seperti wadah atau kain.
3. Gunakan hair dryer
Menjadi salah satu benda yang sering kali di gunakan untuk mengeringkan rambut. Nyatanya kamu bisa memanfaatkan hairdryer untuk menghilangkan embun pada kamera HP. Selain itu cara ini juga terbilang cukup efektif dan banyak di lakukan.
Hanya dengan menyalakan mesin hairdryer, kemudian arahkan pada kamera yang berembun. Lakukan hal tersebut dalam kurun waktu beberapa menit dan pastikan HP sudah dalam keadaan mati. Di sarankan juga agar hairdryer tidak dalam keadaan yang terlalu panas.
4. Silica Gel
Pernahkah kamu mendengar kata Silica Gel? Di mana biasanya Silica Gel ini terdapat di kotak sepatu yang baru di beli. Silica Gel sendiri berfungsi untuk menjaga agar sepatu tidak lembab dan selalu kering. Oleh karena itu kamu bisa memanfaatkannya untuk menghilangkan embun di kamera HP.
Simak beberapa langkah di bawah ini :
- Pertama lepaskan pada bagian baterai HP dan letakkan HP pada sebuah wadah.
- Selanjutnya taburkan silica gel di sekitar HP terutama pada bagian yang dekat dengan kamera.
- Terakhir tutuplah wadah dengan rapat dan biarkan dalam waktu semalaman hingga embun pada kamera HP menjadi hilang.
Nah itulah beberapa cara mudah yang bisa di lakukan untuk menghilangkan embun pada kamera HP. Jika kamu mengalami masalah yang sama, maka kamu bisa menggunakan beberapa cara di atas sesuai dengan keinginan.
Baca Juga :
- Penyebab dan Cara Mengatasi HP yang Tidak Bisa Di Cas
- Cara Daftar dan Aktivasi MBanking BCA Melalui HP
- 8 Aplikasi Mirroring HP ke PC/Laptop Terbaik dan Gratis
- Cara Mudah Mengakses CCTV Jasa Marga Live melalui HP
***