15+ Rekomendasi Jenis Font yang Bagus untuk Membuat Poster

Epic99.com – Jenis font yang bagus untuk poster. Dalam membuat desain, font menjadi hal penting yang harus di fikirkan. Hal ini di karenakan font sendiri menjadi element yang memungkinkan orang untuk bisa tertarik dengan pesan yang di sampaikan oleh desain tersebut. Terutama dalam pembuatan poster, pastikan kamu memilih font yang sesuai sehingga bisa menarik minat pembaca.

Untuk kamu ketahui, poster sendiri memiliki berbagai fungsi yang berbeda-beda mulai dari promosi event hingga penjualan barang dan jasa. Pada artikel kali ini akan di jelaskan mengenai rekomendasi jenis font terbaik yang bisa kamu gunakan untuk membuat poster. Berikut ulasannya !

1. Alba Font Family

Font yang satu ini memiliki desain yang terbilang cukup sederhana di mana tidak ada sisi seperti huruf pada umumnya. Selain itu font Alba family sendiri memiliki beberapa jenis yaitu Alba Regular, Alba Matter, dan Alba Super.

Download Alba Font Family

2. Atlane Font

Untuk membuat poster event seni, kamu bisa menggunakan Atlane Font. Di mana font ini di lengkapi dengan beberapa coretan yang membuat poster menjadi lebih estetik.

Download Atlane Font

3. Babillon Font

Rekomendasi font lainnya yang cocok untuk membuat poster adalah Babillon Font. Di mana font ini memiliki desain yang tebal. Selain itu terdapat sisi gelap di setiap sudutnya sehingga terlihat lebih keren. Font ini sering di gunakan untuk mempromosikan event tertentu seperti musik, hingga acara sekolah.

Download Babillon Font

4. BATIK WORLDWIDE Font

Sesuai dengan namanya, font ini cocok untuk menggambarkan Indonesia. Batik WordWide Font memungkinkan kamu untuk membuat poster dengan desain batik yang unik dan kental dengan budaya Indonesia.

Download Batik WorldWide Font

5. Beyond Wonderland Font

Font yang satu ini cocok di gunakan untuk membuat poster dengan tema fantasi, karya seni, film, dan masih banyak lagi yang lainnya. Beyond Wonderland Font bahkan sering juga di gunakan untuk membuat desain tatto.

Download Beyond Wonderland Font

6. Blindshot Font

Rekomendasi font terbaik lainnya yang bisa kamu gunakan untuk membuat poster adalah Blindshot Font. Di mana font yang satu ini memiliki desain yang cocok untuk poster dengan tema hardcore dan music rock.

Download Blindshot

7. Casper Font

Rekomendasi poster lainnya yang bisa kamu gunakan untuk membuat poster adalah Casper Font. Di mana sesuai dengan namanya, poster ini cocok digunakan poster bertema horror.

8. Edge of the Galaxy Font

Merupakan font yang mengusung tema sci-fi. Edge of the Galaxy Font bisa kamu gunakan untuk membuat poster berupa promosi event. Selain itu berbagai event juga terbilang cocok menggunakan font ini seperti event teknologi, karya seni, film, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Download Edge of the Galaxy Font

9. Gunplay Font Family

Rekomendasi font lainnya yang bisa kamu gunakan adalah Gunplay Font Family. Di mana seringkali di gunakan untuk membuat berbagai tema poster mulai dari olahraga, militer, industri, bahkan hingga mekanik.

Download Gunplay Font Family

10. Hamble Font

Termasuk dalam kategori font tipografi, kamu bisa menggunakkannya untuk membuat poster dengan berbagai tema mulai dari classmeeting, karya seni, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Download Hamble Font

11. Hot Jacket Font

Rekomendasi font lainnya yang bisa kamu gunakan untuk membuat poster adalah Hot Jacket Font. Di mana font ini menggambarkan laki-laki. Oleh karenanya Hot Jacket Font cocok di gunakan untuk membuat poster coffee, kaos distro, dan lainnya.

Download Hot jacket Font

12. Millena Font

Font yang satu ini memiliki desain handwriting dengan berbagai keunikannya di mana terdapat simbol hati di beberapa karakter. Millena Font terbilang sangat cocok di gunakan untuk membuat poster event yang feminim.

Download Millena Font

13. Moonshine Font

Font yang satu ini memiliki desain fill yang tidak merata sehingga memberikan hasil yang cukup menarik. Moonshine Font tidak hanya sering di gunakan untuk membuat poster melainkan juga untuk membuat desain sablon baju.

Download Moonshine Font

14. Ombudsman Alternate

Merupakan salah satu font yang terbilang cukup unik. Di mana terdapat goresan di setiap karakternya. Font Ombudsman Alternate seringkali di gunakan untuk membuat poster dengan tema jurnalis, hukum, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Download Ombudsman Alternate

15. Pricedown Font

Merupakan salah satu rekomendasi font yang berasal dari game Grand Theft Auto. Kamu bisa menggunakannya untuk membuat poster dengan berbagai tema mulai dari game, olahraga, teknologi, dan lainnya.

Download Pricedown Font

16. The Brilliant Font

Kamu bisa menggunakan The Brilliant Font untuk memberikan kesan yang di tulis dengan brush dan di desain dengan kaligrafi. Font ini cocok untuk membuat poster dengan tema classmeeting, karya seni, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Download The Brilliant Font

17. The Poster King

Memiliki ciri khas tersendiri yakni di mana terdapat beberapa coretan di setiap karakternya. Kamu bisa menggunakan the Poster King untuk membuat poster dengan tema musik, dan karya seni.

Download The Poster King

Nah itulah beberapa rekomendasi jenis font terbaik yang bisa kamu gunakan untuk membuat poster. Dengan begitu nantinya kamu akan bisa menghasilkan poster dengan desain terbaik sehingga pesan di dalamnya bisa sampai kepada pembaca.***