Epic99.com – Cara menjual foto di internet untuk pemula. Perkembangan teknologi yang semakin pesat memberikan kemudahan kepada siapapun yang bisa memanfaatkannya. Tidak terkecuali pada dunia fotografi. Bagaimana tidak, profesi fotografer hingga kini masih menjadi salah satu profesi yang populer dan menjanjikan.
Terutama untuk kamu yang masih pemula. Meskipun tawaran project foto belum terlalu banyak, kamu masih bisia mencari peruntungan dengan cara lain. Salah satunya dengan menjual hasil foto secara online.
Selain itu, nantinya kamu bisa menjual gambar apapun yang kamu rasa menarik. Namun sebelum itu, pastikan kamu memiliki skill fotografi yang mumpuni sehingga menghasilkan gambar yang berkualitas. Nah untuk kamu yanag masaih bingung bagaimana cara menjual foto di internet.
Berikut ini Epic99 berikan beberapa tips yang bisa kamu praktekkan :
1. Gunakan kamera yang sesuai dengan kebutuhan dan skill yang dimiliki
Terutama untuk kamu yang masih pemula. Dengan memulai karir menjadi seorang fotografer tentunya harus memiliki modal utamanya terlebih dahulu. Kamera menjadi alat dasar yang wajib kamu miliki untuk memulai karir sebagai seorang fotografer.
Oleh karenanya pastikan kamu menggunakan kamera yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuanmu. Dengan kata lain kamu tidak perlu menggunakan kamera yang terlalu mahal di awal karir. Sebaiknya kamu menggunakan kamera yang sesuai dengan skill yang kamu miliki.
2. pahami dan kuasai beragam fitur pada kamera
Seperti yang sudah di jelaskan sebelumnya, untuk menjadi seorang fotografer tentunya kamu harus memiliki skill fotografer yang mumpuni. Namun tidak hanya itu saja, kamu juga harus menguasai beragam fitur pada kamera yang kamu gunakan.
Pastikan kamu memahami setiap fungsi pada fitur yang ada pada kamera, selain itu penggunaan mode juga sangat penting untuk disesuaikan dengan keadaan sekitar. Hal tersebut bertujuan untuk bisa mendapatkan hasil foto yang maksimal.
3. Terus mengasah skill
Melakukan praktek dengan konsisten sanngat berpengaruh untuk bisa mengasah kemampuan fotografer yang kamu miliki. Kamu bisa mulai dengan mengambil objek gambar yang ada di sekitarmu.
Selain itu kamu juga bisa sekaligus menggunakan mode serta komposisi dan pencahayaan yang tersedia pada fitur kamera agar bisa menghasilkan kualitas gambar yang bagus.
Kamu juga nantinya bisa menjadikan hasil gambar yang kamu anggap terbaik untuk menjadi koleksi pada portofolio. Hal tersebut tentunya akan bisa memberikanmu rasa kepercayaan yang tinggi dari calon klien.
Menjual foto secara online
Cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan uang dari hasil menjual foto secara online adalah dengan menjualnya di beragam situs khusus foto.
Berikut ini beberapa situs terbaik yang bisa kamu jadikan media untuk menjual hasil karya yang kamu miliki berupa sebuah gambar :
1. Shutterstock
Menjadi salah satu situs terbaik yang bisa kamu gunakan untuk menjual foto secara online. Shutterstock tentunya memiliki spesifikasi khusus untuk gambar yang bisa di terima. Kamu bisa mencoba mendaftarkan diri sebagai kontributor jika sekiranya hasil foto yang kamu miliki tersebut sesuai dengan spesifikasi yang di tetapkan oleh Shutterstock.
Nantinya situs yang satu ini akan memberikan bayaran jika kamu melakukan upload gambar dan menjualnya melalui agensi.
2. Fotolia
Merupakan salah satu situs yang direkomendasikan untuk kamu terutama yang memiliki kecintaan terhadap fotografi. Fotolia memungkinkan kamu untuk bisa menghasilkan uang dari menjual foto di situs yang cukup populer ini. Nantinya kamu akan mendapatkan komisi mulai dari 20% hingga 60% dari setiap penjualan.
3. iStockphoto.com
Dengan menjadikan iStock sebagai media untuk menjual hasil foto. Kamu akan mendapatkan sekitar 15% keuntungan dari harga jual. Bahkan kamu bisa mendapatkan persentase yang lebih dari itu jika kamu memiliki hasil foto yang terbilang eksklusif.
Nah itulah beberapa situs terbaik yang bisa kamu gunakan untuk berjualan foto secara online. Namun sebelum kamu melakukan penjualan foto melalui online di berbagai situs yang tersedia. Pastikan kamu terus mengasah kemampuan hingga menjadi fotografer profesional.***