Epic99.com – Cara kirim pesan Wa tanpa save nomor. Menjadi salah satu aplikasi chatting terbaik yang banyak di gunakan di seluruh dunia. Bahkan tidak hanya chat saja, di mana dengan WhatsApp nantinya kamu bisa mengirimkan media seperti foto dan video.
Jika selama menggunakan WhatsApp kamu berfikir harus menyimpan nomor Wa orang lain terlebih dahulu sebelum mengirim pesan, pada artikel kali ini akan di berikan tutorial bagaimana caranya mengirim pesan WA tanpa harus menyimpan kontak.
Dengan begitu nantinya kamu tidak harus menyimpan nomor Wa orang lain sebelum mengirim pesan. Terlebih jika kamu di haruskan untuk mengirim pesan ke banyak nomor baru, tentu ini akan sangat merepotkan.
Fitur terbaru aplikasi WA
Sebelum mengetahui bagaimana cara mengirimkan pesan Wa tanpa harus menyimpan kontak tujuan, berikut ini beberapa fitur terbaru yang ada pada aplikasi WhatsApp :
- Memungkinkan pengguna untuk bisa membisukan orang lain di panggilan grup.
- WhatsApp sudah meningkatkan jumlah peserta dalam panggilan grup Wa sebanyak 32 peserta.
- Terdapat fitur ganti background pada panggilan video.
- Kamu bisa menyembunyikan status Online di kontak tertentu.
- Fitur yang memungkinkan pengguna untuk bisa keluar grup secara diam-diam.
Cara mengirim pesan WA tanpa save nomor terlebih dahulu
1. Melalui link WA
Cara yang satu ini terbilang cukup mudah untuk lakukan. Di mana kamu bisa mengirimkan pesan WA melalui tautan atau link sehingga tidak perlu menyimpan nomor terlebih dahulu. Berikut ini beberapa langkah yang bisa kamu praktekkan :
- Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah dengan membuat tautan kirim WA terlebih dahulu.
- Pada browser pencarian, masukkan link berikut https://wa.me/(nomor wa).
- Contohnya https://wa.me/6281312345678. Di mana 62 pada awal nomor adalah kode negara (Indonesia).
- Selanjutnya klik Enter.
- Nantinya kamu akan masuk ke halaman wa me kemudian klik Chat.
- Setelah klik tombol Chat, maka secara otomatis obrolan ke nomor tujuan akan terbuka sehingga bisa langsung untuk mengirim pesan.
2. Menggunakan aplikasi Click to Chat
Cara yang satu ini memungkinkan kamu untuk mendownload aplikasi terlebih dahulu. Berikut beberapa langkahnya :
- Download dan instal aplikasi Click to Chat melalui PlayStore.
- Selanjutnya bukalah aplikasi.
- Masukkan nomor Wa yang akan dikirimkan pesan.
- Jangan lupa juga untuk menggunakan kode negara.
- Kemudian klik Buka.
- Tunggu beberapa saat maka kamu akan masuk ke halaman obrolan bersama nomor Wa yang di tuju.
3. Menggunakan aplikasi Easy Message App for WhatsApp
Sama halnya dengan Click to Chat, mengirimkan pesan Wa tanpa harus menyimpan kontak bisa kamu lakukan menggunakan aplikasi Easy Message App for WhatsApp. Pastikan kamu sudah download dan instal aplikasinya terlebih dahulu.
- Download aplikasi Easy Message for WhatsApp baik melalui PlayStore maupun AppStore.
- Selanjutnya buka aplikasi.
- Masukkan nomor Wa yang akan dikirimkan pesan.
- Pastikan juga kamu melakukan input nomor Wa menggunakan kode negara.
- Terakhir klik Mulai Obrolan WhatsApp. Dengan begitu nantinya kamu akan masuk pada obrolan Wa bersama dengan nomor yang di tuju.
Nah itulah beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengirimkan pesan Wa tanpa harus menyimpan kontak tujuan terlebih dahulu. Kamu bisa menggunakan cara yang mana saja sesuai dengan keinginan.
Baca Juga :
- Cara Mengubah Tulisan di WA menjadi Lebih Estetik Versi Android
- Cara Restore Chat WhatsApp yang Terhapus Permanen
- 3 Cara Mudah Mengubah Suara VN di WhatsApp
- Cara Membuat dan Mengembangkan Akun Bisnis di WhatsApp
***