Cara Mudah Merekam Percakapan Telepon di WhatsApp

Epic99.com – Cara merekam telepon di WhatsApp. Hingga kini WhatsApp masih menjadi salah satu aplikasi chatting terbaik yang banyak di gunakan. Tidak hanya oleh orang Indonesia saja, nyatanya aplikasi ini menjadi favorit pengguna di seluruh dunia. Hal ini di sebabkan oleh kemudahan penggunaan dan banyaknya fitur yang tersedia.

Selain itu kamu juga bisa melakukan perekaman suara panggilan telepon WhatsApp dengan mudah. meskipun WhatsApp sendiri hingga kini belum memberikan dukungan mengenai fitur perekaman panggilan secara native. Namun kamu bisa melakukan perekaman suara panggilan dengan beragam metode.

Pada artikel kali ini akan di jelaskan mengenai cara merekam suara penggilan WhatsApp baik tanpa aplikasi tambahan maupun dengan aplikasi tambahan. Simak ulasan berikut !

Keunggulan WhatsApp

Sebelum pada inti pembahasan bagaimana cara merekam penggilan WhatsApp, sebaiknya untuk kamu mengetahui dulu sebenarnya apa yang menjadi keunggulan WhatsApp di bandingkan dengan aplikasi chatting lainnya.

Adapun beberapa keunggulan WhatsApp yang menjadikannya banyak di percaya oleh pengguna adalah :

  1. WhatsApp sudah terenskripsi End-to-End sehingga isi chatting menjadi lebih aman dan tidak bisa dibaca oleh orang lain.
  2. Tampilannya cenderung lebih sederhana sehingga mudah digunakan bahkan untuk pemula sekalipun.
  3. Mudah terintegrasi dengan berbagai media sosial.
  4. Tersedia fitur WhatsApp Bussines untuk memberikan kemudahan usaha.
  5. Dilengkapi beragam fitur unggulan.
  6. Bisa melakukan Video Call dengan banyak orang sekaligus.

Cara merekam panggilan telepon WhatsApp

Pada penjelasan kali ini kamu bisa mempraktekkannya menggunakan Android. Namun jika kamu ingin menggunakan perangkat lain, secara umum caranya juga sama dan tidak jauh berbeda.

1. Tanpa menggunakan aplikasi tambahan

  • Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah dengan membuka aplikasi WhatsApp.
  • Kemudian cari kontak yang ingin dihubungi.
  • Lakukan panggilan suara.
  • Selanjutnya tutup sebentar layar telepon dan masuklah pada aplikasi perekam bawaan ponsel.
  • Pastikan juga panggilan memang masih berlangsung dan tidak tertutup.
  • Klik Rekam pada aplikasi perekam.
  • Jika sudah, maka kamu bisa masuk kembali ke layar telepon.
  • Nyalakan loudspeaker saat melakukan panggilan.
  • Setelah panggilan selesai, maka kamu bisa langsung menutup aplikasi perekam suara.
  • Selanjutnya masuk ke aplikasi perekam dan simpan audio yang sudah direkam.

2. Menggunakan aplikasi tambahan

Cara lainnya yang bisa di lakukan untuk merekam panggilan WhatsApp adalah menggunakan aplikasi tambahan. Selain itu sebenarnya ada banyak aplikasi yang bisa di gunakan. Terlebih jika aplikasi perekam suara bawaan ponsel memiliki kualitas yang kurang baik.

Adapun aplikasi tambahan yang direkomendasikan adalah Call Recorder Cube ACR. Di mana untuk kualitasnya sendiri cukup unggul dan memberikan hasil perekaman suara yang maksimal. Untuk bagaimana tutorialnya sendiri masih sama dengan cara pertama. Hanya saja yang membedakan adalah aplikasi yang di gunakan.

Menariknya lagi, aplikasi Call Recorder Cube ACR tidak hanya bisa di gunakan untuk merekam panggilan WhatsApp saja melainkan juga aplikasi lainnya seperti Line, dan Telegram.

Download Call Recorder Cube ACR

Nah itulah beberapa cara yang bisa kamu praktekkan untuk merekam panggilan di WhatsApp. Melalui cara yang sudah di jelaskan diatas, kamu bisa memilih untuk menggunakan cara pertama atau cara kedua. Selain itu kamu bisa menyesuaikan dengan kualitas dari aplikasi perekam suara bawaan ponsel yang di gunakan.

Baca Juga :

***