8 Aplikasi Keyboard HP Terbaik Versi Android

Epic99.com – Aplikasi keyboard HP terbaik. Setiap smartphone tentunya memiliki keyboard untuk penunjang aktifitas di dalamnya. Bayangkan saja jika smartphone yang kamu gunakan tidak memiliki keyboard. Bagaimana kamu akan mengirim pesan dan berselancar di Internet?

Oleh karena itu kemajuan teknologi turut mempengaruhi banyaknya aplikasi keyboard yang bisa kamu pilih dan gunakan.

Meski sebenarnya secara umum smartphone sudah di lengkapi dengan keyboard saat bawaan pabrik, namun kamu bisa menggunakan aplikasi keyboard tambahan yang lebih bervariasi. Dengan begitu kamu tidak hanya bisa mengetik QWERTY saja melainkan juga non QWERTY.

Sehingga nantinya kamu juga akan bisa sekaligus bernostalgia dengan ponsel jadul yang hanya ada 12 keyboard saja. Berikut beberapa rekomendasi aplikasi keyboard HP terbaik untuk kamu gunakan.

1. Gboard

Mungkin kamu sudah tidak asing lagi dengan keyboard milik Google ini. Di mana sebagian besar keyboard pada smartphone sudah di bekali Gboard. Namun jika perangkat yang kamu gunakan belum di bekali dengan Gboard, aplikasi ini menjadi rekomendasi terbaik yang tidak salah untuk kamu coba.

Terlebih lagi Gboard sendiri di lengkapi dengan beberapa fitur menarik seperti emoji, gesture typing, kamus, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Hingga kini Gboard sudah di download hingga lebih dari 500 juta kali di Playstore. Jika kamu penasaran, aplikasi ini bisa digunakan secara gratis.

Download Gboard

2. Microsoft SwiftKey Keyboard

Dimana ada Google disitu juga ada Microsoft. Keduanya memang tidak pernah berhenti untuk bersaing sebagai raksasa teknologi terbaik. Sama halnya dengan Google, Microsoft juga mengeluarkan produk berupa aplikasi keyboard smartphine.

Namun berbeda dengan aplikasi keyboard lainnya, Swiftky memungkinkan kamu mengetik lebih efisien. Selain itu didalamnya juga tersedia berbagai tema menarik yang bisa di pilih sesuka hati.

Tidak hanya tersedia untuk smartphone saja, Swiftkey milik Microsoft ini sudah memberikan dukungan untuk tablet. Aplikasi keyboard yang satu ini sudah di download setidaknya 3 juta kali di PlayStore.

Download Swiftkey

3. Facemoji Emoji Keyboard

Aplikasi keyboard untuk smartphone ini bisa menjadi alternatif terbaik untuk kamu gunakan. Facemoji Emoji Keyboard juga terbilang cukup populer dan banyak di gunakan. Hal ini terbukti dengan banyaknya pengguna yang mendownload di Playstore hingga lebih dari 50 juta kali.

Kelebihan lainnya yang ada pada aplikasi ini aadalah tersedianya hingga lebih dari 3600 emoji lucu dan unik yang bisa kamu gunakan. Bahkan tersedia juga tema keyboard yang bisa kamu pilih dan sesuaikan dengan keinginan.

Jika ingin menggunakan background foto, aplikasi ini memberikan dukungan agar menjadikan tampilan keyboard lebih menarik.

Download Facemoji Emoji Keyboard

4. GO Keyboard

Rekomendasi aplikasi keyboard terbaik lainnya yang bisa kamu gunakan di smartphone adalah GO keyboard. Meskipun tidak seterkenal Gboard, namun aplikasi ini layak untuk di coba dan di bandingkan. Terlebih lagi GO Keyboard menyediakan berbagai tema menarik yang bisa di ganti sesuai dengan keinginan.

Tidak main-main, GO keyboard sendiri sudah didownload hingga lebih dari 100 juta kali. Hanya saja yang menjadi kelemahannya adalah GO Keyboard terbilang cukup rumit dan terlihat cukup sibuk.

Download GO Keyboard

5. Chrooma Keyboard

Sudah di download oleh lebih dari 1 juta pengguna, kamu bisa menggunakan Chrooma Keyboard sebagai salah satu aplikasi keyboard terbaik. Selain itu aplikasi ini terbilang cukup ringan dan memiliki banyak emoji serta tema yang bisa di sesuaikan.

Lebih dari itu, Chrooma Keyboard juga bisa beradaptasi dengan warna pada tema ponsel yang sudah di gunakan sebelumnya.

Aplikasi ini di lengkapi fitur lainnya seperti GIF, pengetikan multi bahasa, gestur, bahkan hingga mode malam. Dengan menggunakan aplikasi ini nantinya memungkinkan kamu untuk mengetik dengan menggunakan 1 tangan.

Download Chrooma Keyboard

6. Fleksy

Merupakan salah satu aplikasi keyboard yang mengklaim bahwa bisa mengetik secara cepat. Selain itu aplikasi keyboard yang satu ini memungkinkan kamu untuk bisa mengirimkan gambar dalam format GIF. Fleksy sendiri menjadi salah satu aplikasi alternatif yang bisa di gunakan untuk mengubah tema sesuai dengan keinginan.

Kelebihan lainnya yang ada pada aplikasi ini adalah memungkinkan kamu menambahkan beberapa kata di Kamus.

Download Fleksy

7. Emoji Keyboard

Sesuai dengan namanya, kamu akan mendapatkan banyak emoji dalam aplikasi ini. Emoji Keyboard ini setidaknya memiliki lebih dari 5000 emoji unik untuk melengkapi percakapan. Selain itu tidak hanya emoji saja nantinya kamu juga bisa memilih beragam tema menarik yang bisa di sesuaikan.

Aplikasi ini bisa di download secara gratis di PlayStore dan tentunya tidak akan membuat tampilan keyboard menjadi membosankan.

Download Emoji Keyboard

8. Kika Keyboard

Dengan menggunakan Kika Keyboard nantinya kamu bisa mengubah berbagai elemen keyboard di dalamnya mulai dari bentuk, tipe tulisan, bahkan hingga warna yang sesuai dengan keinginan. Bahkan lebih dari itu, nantinya kamu juga bisa menyematkan foto untuk dijadikan background pada Kika Keyboard.

Aplikasi yang satu ini bisa menjadi alternatif untuk kamu yang ingin menggunakan keyboard dengan tampilan berbeda. Selain itu kelebihan lainnya adalah di mana Kika Keyboard memiliki banyak koleksi emoticon yang lucu.

Download Kika Keyboard

Nah itulah beberapa rekomendasi aplikasi keyboard HP terbaik versi Android. Dengan menggunakan aplikasi keyboard tambahan nantinya kamu bisa mengatur ponsel sesuka hati dan sesuai keinginan.

Baca Juga :

***