Anime Ghibli Terbaik – Jika kamu menyukai tayangan anime, tentu sudah tidak asing lagi dengan Studio Ghibli. Di mana memiliki beragam karya anime terbaik dan populer. Selain itu tidak sedikit juga anime dari Studio Ghibli yang menyajikan kisah menyentuh sekaligus menguras emosi. Untuk kamu yang belum tahu, Studio Ghibli sendiri merupakan studio animasi asal Jepang yang cukup terkenal.
Nah membahas tentang anime dan studio Ghibli, pada artikel ini akan di berikan beberapa rekomendasinya. Berikut adalah anime studio Ghibli yang populer dan sayang untuk dilewatkan.
1. Earwig and The Witch
Di rilis pada tahun 2020, anime ini di sutradarai oleh Goro Miyazaki yang di adaptasi dari Novel Diana Wynne Jones. Earwig and The Witch mengisahkan tentang seorang anak yang bernama Earwig dan berasal dari panti asuhan. Selain itu Earwig sendiri tidak lain adalah anak dari seorang penyihir. Orang tua Earwig terpaksa menitipkan sang anak karena dalam keadaan yang kacau sedang di kejar oleh para penyihir. Hingga seiring berjalannya waktu, Earwig sudah tumbuh menjadi gadis remaja yang cantik dan harus ikut dengan orang tua asuh.
Namun bukannya bernasib baik, Earwig justru mendapatkan perlakuan layaknya seorang pembantu di rumah orang tua asuhnya tersebut.
2. From Up On Poppy Hill
Di rilis pada tahun 2011, From Up On Poppy Hill di adaptasi dari serial komik dengan judul Kokunikozaka Kara. Selain itu anime From Up On Poppy Hill sendiri berhasil memenangkan beragam penghargaan seperti salah satunya adalah kategori Animation of the Year dari Japan Academy Prize. Anime satu ini mengisahkan tentang romansa anak remaja dengan mengambil latar tahun 1960an. Penonton akan di buat baper saat melihat hubungan 2 remaja yang di mabuk asmara di Poppy Hill ini.
3. Grave of Fireflies
Di rilis pada tahun 1988, anime Grave of Fireflies terbilang cukup populer dengan kisah yang menyentuh hati. Grave of Fireflies sendiri mengisahkan tentang kehidupan kakak beradik pasca perang kedua terjadi. Mereka harus berjuang agar bisa bertahan hidup dan memilih untuk tinggal di goa. Bahkan untuk mengisi perut, tidak jarang kakak beradik itu mengkonsumsi makanan seadanya.
Kemudian suatu hari, salah satu di antara mereka mengalami sakit karena kekurangan gizi. Hingga membuat satu lainnya merasa sedih dan terpukul.
4. My Neighbor Totoro
Rekomendasi anime studio Ghibli lainnya yang tidak kalah seru adalah My Neighbor Totoro. Di mana anime ini pertama kali d irilis pada tahun 1988. My Neighbor Totoro sendiri di sutradarai oleh Hayao Miyazaki yang berkisah tentang persahabatan antara manusia dengan hewan yang bernama Totoro. Namun menariknya, Totoro bukanlah hewan biasa melainkan makhluk ajaib. Saat menonton My Neighbor Totoro, maka kamu akan merasakan petualangan yang cukup menyentuh perasaan.
5. Only Yesterday
Anime yang satu ini di adaptasi dari manga dengan judul yang sama karya Hotaru Okamoto dan Yuko Tone. Only Yesterday di rilis pertama kali pada tahun 1991 dan berkisah tentang Taeko yang tidak lain adalah seorang wanita berusia 27 tahun. Di mana untuk usia Taeko dianggap sudah cocok untuk menikah, namun ia justru belum memikirkan hal tersebut. Hal ini di karenakan masa kecil Taeko yang penuh dengan kekecewaan terlebih saat keinginannya tidak disetujui oleh sang ayah.
Meskipun begitu, Taeko tetap terus menjalani hidupnya hingga dewasa dan belajar untuk menerima sekaligus menghapus rasa kecewa itu. Seiring berjalannya waktu, Taeko memulai pertemuan dengan Toshio yang tidak lain adalah pemuda desa.
6. Ponyo on the Cliff
Merupakan salah satu anime Studio Ghibli yang direkomendasikan. Ponyo on the Cliff di rilis pada tahun 2009 dan di sutradarai oleh Hayao Miyazaki. Kisahnya sendiri terbilang cukup menarik di mana menghadirkan seorang anak bernama Ponyo. Ponyo tidak lain adalah naka ikan yang rumahnya berada di laut. Kemudian ia memiliki keinginan yang kuat untuk berubah menjadi manusia. Hingga pada suatu hari ia terdampar dipantai dan bertemu dengan Sousuke yang membuat mereka akhirnya menjadi sahabat.
Dengan keinginan Ponyo yang kuat untuk berubah menjadi manusia, ia akhirnya berhasil menjadi manusia setelah meminum obat sihir dari ayahnya.
7. Spirited Away
Tidak kalah populer di bandingkan anime studio Ghibli lainnya. Spirited Away di rilis pertama kali pada tahun 2001. Anime yang di sutradarai oleh Hayao Miyazaki ini mengisahkan tentang Chihiro Ogino yang terjebak dalam dunia fantasi. Dimana ia menemukan banyak kejadian yang tidak terduga. Kemudian Chihiro Ogino sendiri berusaha keras untuk bisa kembali kedunia manusia bersama orang tuanya yang bahkan sudah berubah menjadi babi.
Nah itulah beberapa rekomendasi anime Studio Ghibli yang bisa ditonton dan sayang untuk dilewatkan.
Baca Juga :
- 8 Rekomendasi Anime Isekai Overpower dengan Kisah Unik
- Rekomendasi Anime Donghua asal China Terbaik Sub Indo
- Download dan Cara Nonton Anime Black Clover Terbaru Sub Indo
- 8 Rekomendasi Anime Horror dengan Cerita paling Seram
***